Kepala Badan Pengkajian dan Pengembangan Perdagangan (BPPP) Kementerian Perdagangan, Kasan, menjadi narasumber dalam kegiatan Musyawarah Nasional (Munas) ke-3 Indonesian Iron & Steel Industry Association (IISIA) pada hari Rabu (15/11) di Hotel Royal Kuningan Jakarta. Dalam kesempatan tersebut Kepala BPPP menyampaikan tentang Kebijakan Perdagangan untuk Mendukung Industri Baja Nasional. Selain menyampaikan paparan, Kepala BPPP juga mengharapkan hasil dan rekomendasi dari Munas ini dapat disampaikan kepada Pemerintah agar dapat menjadi salah satu bahan pertimbangan dalam penyusunan kebijakan. Turut hadir dan menjadi pembicara dalam acara ini Kepala Kajian Makro LPEM UI, Dr. Febrio Kacaribu dan Direktur Pengolahan Limbah B3 Kementerian LHK, Sayid Muhadhar.