Kepala Badan Kebijakan Perdagangan (BKPerdag), Fajarini Puntodewi melakukan pertemuan dengan perwakilan the Roundtable on Sustainable Palm Oil (RSPO) pada Jumat (22/11/24) di Kementerian Perdagangan. Dalam pertemuan tersebut pihak RSPO diwakili oleh Head of Smallholder Programme RSPO, Guntur Prabowo dan Senior Executive of Government Affairs RSPO, Kevin Bako. Adapun tujuan rapat adalah membahas tindak lanjut peluang kolaborasi kemitraan sertifikasi RSPO dengan petani skala mikro sehingga dapat menembus pasar global. Turut mendampingi dalam pertemuan tersebut, Ketua Tim Kerjasama Sekretariat BKPerdag dan Ketua Tim Analisis Kinerja Pusat Kebijakan Perdagangan Internasional. (AS)